Assalamu Alaikum Wr Wb

Selamat datang di Blog saya. Semoga bermanfaat.
Senin, Maret 29, 2010 2 comments

Higher Order Thinking Skills in Math

Menurut Permen 22/2006 Standar Isi, Latar belakang diajarkannya matematika di setiap jenjang pendidikan, terutama sekolah adalah supaya peserta didik mimiliki kemampuan BERFIKIR dan BEKERJASAMA.

Berfikir terdiri atas beberaopa tingkatan yang salah satunya adalah secara garis besar BERFIKIR TINGKAT TINGGI Higher Order Thinking Skills - HOTS). Klik disini untuk mendapat kan bahan untuk mempelajari HOTS ini.

Semoga bermanfaat.

Salam,
IH
Selasa, Maret 16, 2010 0 comments

TUGAS 2 IPM 2010

Klik disini untuk mengunduh TUGAS 2 IPM 2010. Terima kasih.

Pengampu,
IH
Minggu, Maret 14, 2010 4 comments

SETELAH ROKOK DIHARAMKAN, LANTAS APA?

Fatwa Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah No. 6/SM/MTT/III/2010 tentang Hukum Merokok, yaitu HARAM HUKUMNYA, disambut masayarakat termasuk tokoh-tokohnya dengan suka cita.

Menurut saya yang lebih penting lagi adalah pelaksanaan dari Fatwa itu sendiri, terutama di lembaga-lembaga di bawah persyarikatan Muhammadiyah. Banyak unsur dalam lembaga-lembaga persyarikatan ini, misalnya siswa, mahasiswa, guru, dosen, karyawan, kepala sekolah, rektor dan sebagainya. Sanggupkah mereka melaksakan fatwa ini?

Sebagai contoh, di lingkungan FKIP Universitas Muhammadiyah Surakarta, Jawa Tengah barang haram ini telah dikonsumsi oleh para mahasiswa, karyawan, dosen, dekan dan/atau wakilnya dan bahkan para tamu yang datang ke kampus. Sanggupkah rektorat, dekanat atau lembaga sejenisnya mengawal fatwa ini? Apa yang akan dilakukan bila barang haram ini tetap beredar dan dikonsumsi?

Pertanyaan di atas mudah diajukan, namun jawabannya yang sulit diucapkan. Akan tetapi, pihak yang berwenang di kampus, suka atau tidak, sulit atau mudah harus tunduk pada Fatwa ini. Karena Fatwa ini bukan lagi untuk dipertengkarkan, tetapi untuk dilaksanakan.

Salam,
IH

Catatan:
Bila ada yang ingin berhenti merokok, saya dapat memberi jalannya. Saya merokok sebelum tahun 70-an, dan BERHENTI pada 1981 hingga sekarang.

Download Fatwa PP Muhammadiyah tentang Larangan Merokok
Sabtu, Maret 13, 2010 0 comments

TUGAS 1 IPM 2010

Tugas 1 untuk perkuliahan Inovasi Pembelajaran Matematika (IPM) berupa memberi satu contoh untuk setiap strategi pemecahan masalah matematis. Tugas ini meminta kelompok anda memilih MINIMUM 5 strategi. KLIK DISINI untuk mendapatkan format tugas ini.

Kirimkan hasil perkejaan ke tugaskuliah.ipm2010@gmail.com.

Selamat bekerja
Dosen pengampu
Rabu, Maret 10, 2010 1 comments

Kemendiknas + Polri = ???

Kemaren pagi terdapat dua running news di salah satu kanal TV yang cukup menarik. Pertama Berita dari PERC yang berpusat di Hongkong yang menyimpulkan bahwa Indonesia, dilihat dari segi dunia bisnis adalah negara terkorup di dunia dengan poin hampir sempurna. Running news kedua adalah Kerjasama antara Kemendiknas dan Polri. Saya tidak tahu persis apa bentuk kerja sama kedua lembaga ini. Akan tetapi, kerja sama ini berhubungan erat dengan PENDIDIKAN KARAKTER yang akan segera diluncurkan oleh Pak SBY pada bulan Mei yang akan datang.

Catatan ini tidak akan membahas apa itu Pendidikan Karakter: latar belakang, bentuk dan tujuannya. Catatan ini hanya akan mempertanyakan kesiapan kedua lembaga ini.

Kita mengetahui semua bahwa lembaga POLRI adalah salah satu lembaga terkorup di Indonesia, dengan skor cenderung meningkat dari tahun ketahun. Penelitian terakhir mendapat skor 4,2 dari kemungkinan 5. Sementara itu korupsi di Kemendiknas, khususnya di kelas sudah membudaya, dan dianggap suatu kewajaran. Misalnya seorang siswa mendapat nilai 60 di rapor, seringkali tidak sebenarnya.

Bila 'karakter' di kedua lembaga tersebut tidak diberantas terlebih dahulu, bagaimana mungkin pendidikan karakter akan berhasil? Jangan-jangan kerjasama ini akan menciptakan karakter baru yang negatif sifatnya.

Salam,
IH
Senin, Maret 08, 2010 0 comments

TUGAS 1 MATSEK 1 2010

Klik disini untuk mendapatkan Tugas 1 Matematika Sekolah 1 tahun 2010. Tugas ini adalah tugas INDIVIDUAL. Tulis pembahasan pada kolom kanan, kemudian dipertegas dengan memilih salah satu jawaban pada kolom kiri. Kumpulkan tgl 12 yang akan datang.

Terima kasih
Dosen Pengampu
 
;